Home / Pemda Landak

Jumat, 1 September 2017 - 17:18 WIB

Terlalu, Pencuri Main Embat Barang Surau

Hanya tinggal tempatnya saja, namun dua unit amplifier, satu unit vakum cleaner dan tiga unit microfon milik Surau disikat maling. (Foto: Istimewa)

NGABANG, LANDAK NEWS – Surau Al Ikhlas yang terletak di jalan Munggu RT. 15/RW. 02 Dusun Martalaya Desa Raja Kecamatan Ngabang menjadi sasaran maling, Jumat (1/9).

Akibatnya, dua unit amplifier, satu unit vakum cleaner dan tiga unit microfon milik Surau disikat maling. Diduga maling lebih dari satu orang.
Menurut keterangan salah satu jamaah Surau Al Ikhlas yang pertama kali mengetahui peristiwa pencurian itu, Bujang Lanang Ali mengatakan, saat itu ia hendak melaksanakan sholat Subuh di Surau.

Baca juga  FGD Karhutla, Bupati Landak Minta Mapping Desa-desa Berpotensi Karhutla

“Begitu sampai di Surau, saya terkejut melihat bangku panjang yang ada di teras Surau melintang di depan pintu masuk Surau,” ujar Lanang, Jumat (1/9) saat melapor ke Polsek Ngabang.

Merasa penasaran, iapun masuk ke Surau. Keterkejutannya itupun bertambah ketika ia melihat dua unit amplifier dan dua unit mikrofon yang tersimpan dilemari hilang. “Selain itu, alat penyedot debu yang baru dibeli juga hilang,” katanya.

Selain itu katanya lagi, pencuri juga meninggalkan jejak telapak kaki di atas sajadah imam. “Kami menduga, sebelum masuk ke Surau, pencuri mencari kunci pintu surau yang terletak di atas meteren listrik di teras Surau. Berhasil membuka pintu Surau, pencuripun langsung menuju lemari surau yang dibengkasnya. Kemudian, si pencuri membengkas gudang Surau,” duganya.

Baca juga  Desa Hilir Kantor Ditetapkan Sebagai “Kampung Tertib Lalulintas”

Atas kejadian ini, ia bersama ketua pengurus Surau, M. Arifin dan Ketua RT 15, Devi Zulkarnain melaporkan kasus pencurian itu ke Polsek Ngabang.

“Kita membuat laporan ke Polsek Ngabang usai sholat Idul Adha. Kami berharap polisi bise mengungkap pelaku pencurian itu. Sebab, kejadian ini bukan pertamakalinya terjadi di Surau kami,” ungkapnya. (One)

Share :

Baca Juga

Pemda Landak

Rakor Sinergi Opsen PKB, BBNKB, dan MBLB, Pemkab Landak Tetapkan Target 31 Milyar di Tahun 2025

Pemda Landak

Senin 28 Oktober, Cakades Lebih Dari 5 Ikuti Seleksi Tertulis

Pemda Landak

Anev Bulanan,  Humas Jajaran Polres Landak Dapat Reward

Pemda Landak

Pj. Bupati Gutmen Sampaikan Jawaban Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Landak

Pemda Landak

Tarung Derajat Landak Juara Umum 3 Porprov Kalbar XII Tahun 2018

Pemda Landak

Penanganan Covid-19 RSUD Landak, Bupati Landak : Kita Memerlukan Bantuan Pemerintah Pusat dan Provinsi

Pemda Landak

Bupati Landak Pimpin Apel Konsolidasi Kesiapan Menghadapi Bencana Alam

Pemda Landak

Pemkab Landak Menyelenggarakan Acara Ramah Tamah, Makan Baranje’ dan Fashion Show Peringatan HUT Ke-24 Pemkab Landak
error: Content is protected !!