Home / Polri

Jumat, 1 Juni 2018 - 22:49 WIB

Perkenalkan Polisi Sahabat Anak

KUALA BEHE, LANDAKNEWS – Polisi harus jadi sahabat anak. Itulah yang selalu ditekankan Ps. Kanit Binmas Polsek Kuala Behe Bripka. Romi Susanto setiap kali bertemu dengan anak-anak TK dan PAUD.

Senyum manisnya selalu tersungging ketika bertemu para bocah di Masjid Nurul Iman Kuala Behe,Kecamatan Kuala Behe,Kabupaten Landak Kamis (31/05/2018).

Di awal kegiatan, yang diadakan di halaman Masjid Nurul Iman Kuala Behe ini,setelah selesai terawih Bripka Romi Susanto memperkenalkan diri dengan ramah kepada para bocah cilik itu. “Saya ingin anak-anak tidak merasa takut dengan kehadiran bapak bapak polisi. Sebab, polisi itu sahabat anak dan jadi lah anak sebagai akhlak yang baik budi pekertinya ,” katanya.

Baca juga  Sabhara Polsek Ngabang Memasang Striker dan Maklumat Bapak Kapolri di Pos Sapham dan Timbangan Sawit di PT MKS Tebedak

Kemudian dengan bahasa yang sederhana, Khas anak, Ps.Kanit Binmas menjelaskan tugas dan tanggung jawab Polisi. Khususnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Dia juga meminta para murid untuk tidak mudah percaya dengan orang yang belum dikenal.

“Kalian harus rajin belajar dan berbakti kepada kedua orang tua kalian,” pintanya.

Dengan kegiatan ini, diharapkan si anak paham tugas mulia seorang polisi, jiwa ksatria, jujur dan disiplin dapat dicontoh dan menjadi karakter pada saat mereka sudah dewasa nanti.

Harapannya, si anak tidak phobia terhadap polisi dan merasa bangga dengan polisi sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

Baca juga  Sabhara Polsek Ngabang Patroli

Tak hanya kepada para bocah, Bripka. Romi Susanto juga memberikan pemahaman kepada orang tua murid mengenai modus modus penipuan dan pencurian anak.

“Sebagai orang tua, kita harus selalu mengawasi setiap kegiatan anak kita agar terhindar dari niat jahat orang orang yang tidak bertanggung jawab. Ibu ibu jangan segan untuk melaporkan kepada polisi terkait keamanan anak,” jelasnya Ps. Kanit Binmas.

Penulis : Heriyanto
Editor: One

Share :

Baca Juga

Polri

Waka Polsek Ngabang Cek Lahan Replanting Antisipasi Karhutla

Polri

Warga Akan Bersama Sama Polisi Untuk Melawan Virus Corona

Polri

Kapolres Landak Ikuti Pawai Budaya Dalam Rangka Naik Dango 38 Dengan Berjalan Kaki

Polri

Kanit Binmas Sambangi Staff Kantor Camat Kuala Behe

Polri

Kunjangan Kerja ke Perbatasan

Polri

Bhabinkamtibmas Perkenalkann Pola Tanam Jarwo Kepada Poktan Bina Mitra Sengkung

Polri

Imbau Warga Masyarakat Untuk Mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19 Personil Polsek Menyuke Gelar Operasi Yustisi

Polri

Resedivis Pelaku Perampokan Dan Penodongan Di Ngadan Ditangkap Polisi
error: Content is protected !!