MANDOR – Unit kecelakaan lalulintas kepolisian Sektor Mandor Brigadir Polisi Kepala, Guntur Pratama bersama Brigadir Dingin Sihaan mendatangi Tempat Kejadian Pekara (TKP) kecelakaan lalu lintas di jalan raya Desa Kerohok Mandor Kecamatan Mandor Kabupaten Landak, Kamis (15/12), pukul 22:50 wib
Adapun yang mengalami kecelakaan lalulintas adalah satu buah sepeda
motor Yamaha Mio dengan Nomor Polisi KB 4623 RA dengan identitas pengendara Nikodemud. Lk, 30 thn, Kristen, tani.
Dusun Bebatung Ds. Bebatung Kecamatan Mandor Kabupaten Landak mengalami luka dibagian bibir bawah dan patah kaki kiri. sedangkan identitas yang dibonceng oleh saudara Nikodemud atas nama Bimo Prasetyo, Lk, 19 tahun, islam, swasta.
Dusun Pemuar Kecamatan Pemuar Kabupaten Melawi mengalami luka pada bagian dagu dan tangan kanan memar.
Sebuah sepeda motor Suzuki Satria F dengan identitas pengendara atas nama Daniel, Lk, 32 th, Katholik, swasta, Dsn. Kerohok II Desa Kerohok Kecamatan Mandor Kabupaten Landak mengalami luka jahit pada lutut sebelah kanan serta tangan kanan patah di rujuk ke Rumah Sakit Soedarso Pontianak.
Adapun kronologis kejadian Sepeda motor Suzuki Satria F KB 3586 YB datang dari arah Ngabang menuju keakearah Pontianak dengan kecepatan sedang sesampainya di jalan raya Dusun Kerohok Kecamatan Mandor tepatnya di jalan yang menikung tiba-tiba, datang sepeda motor Yamaha Mio dengan nomor Polisi KB 4623 RA dari arah Pontianak menuju kearah Ngabang dengan kecepatan sedang kendaraan tersebut terlalu mengambil lajur menuju jalur sebelah kanan, karena jarak terlalu sudah terlalu dekat dan kedua kendaraan sepeda motor tidak bisa menghindar maka kecelakaan pun tidak dapat dihindarkan oleh kedua kendaraan tersebut.
Adapun langkah langkah yang di ambil unit lalulintas kepolisian Sektor Mandor mendatangi Tempat Kejadian Pekara
meminta keterangan saksi mengamankan barang bukti mendatangi/mendata korban kedua belah pihak di Puskesmas Mandor membuat laporan kejadian.
“Kami berharap kepada masyarakat yang mengendarai kendaraan untuk lebih hati-hati agar terhindar dari kecelakaan lalulintas,” tutur Bripka Guntur Pratama.
Penulis : Irmanudin
Editor: One