MANDOR – Dalam upaya menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di Desa binaannya, Bripka Muhadi menemui salah satu warganya Abin, di Dusun Pongok Desa Pongok Kec. Mandor Kab. Landak, Rabu (20/11/2019).
BRIPKA Muhadi mengatakan bahwa kegiatan sambang ini merupakan tugas Bhabinkamtibmas dalam upaya menjalin Silahturhami, memberikan informasi dan mencari informasi dari masyarakat, mengajak masyarakat untuk menciptakan, menjaga dan memelihara situasi kamtibmas.
Beberapa pesan kamtibmmas yang diberikan antara lain “agar warga masyarakat bisa menciptakan, menjaga dan memelihara kondisi kamtibmas agar tetap kondusif, giatkan siskamling dan tidak terpengaruh berita yang tidak benar atau hoax, serta berperan dalam pencegahan terjadinya kebakaran hutan dan lahan,” ujar Muhadi.
Saat melakukan sambang tersebut Bhabinkamtibmas disambut dengan baik oleh warga yang dikunjungi dengan menyampaikan “terima kasih kepada Bhabinkamtibmas sudah mau hadir ditengah tengah masyarakat, sehingga masyarakat merasa dekat dan tidak ada jarak antara anggota Polri dengan masyarakat,” tutur Abin.
Penulis: Adi