MANDOR, KALBAR – Koramil 1210-03/Mandor bersama warga Dusun Pempadang, Desa Kayu Ara, Kecamatan Mandor, melaksanakan kegiatan Karya Bakti renovasi Surau Al Hidayah. Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 WIB dengan tujuan meningkatkan fasilitas ibadah bagi masyarakat setempat.
Kegiatan dipimpin oleh Pj. Danramil 1210-03/Mandor, Peltu. Dedi Kristianto, SE, yang hadir bersama enam anggota Koramil. Turut berpartisipasi Ketua RT setempat bersama delapan warga Dusun Pempadang.
Adapun agenda utama renovasi ini meliputi pembuatan sarana air untuk wudhu dan kamar mandi, pemasangan plafon, serta pengecoran lantai teras surau.
Pada hari pertama, tim fokus pada perakitan besi untuk pembangunan sarana air wudhu dan kamar mandi. Dengan semangat gotong royong, kegiatan berlangsung aman dan lancar hingga selesai pukul 12.00 WIB.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap Surau Al Hidayah dapat menjadi tempat ibadah yang lebih nyaman bagi masyarakat. Kolaborasi antara TNI dan warga seperti ini sangat penting untuk mempererat kebersamaan,” ujar Peltu. Dedi Kristianto.
Masyarakat Dusun Pempadang menyambut baik kegiatan ini dan menyampaikan apresiasi atas keterlibatan Koramil 1210-03/Mandor dalam mendukung pembangunan fasilitas umum di desa mereka. (One)