Home / Polri

Senin, 29 Oktober 2018 - 17:13 WIB

Suarakan Pemilu Damai, 4 Pilar Amboyo Selatan Gelar Deklarasi

NGABANG – Komit dan kompak, itulah tekad elemen 4 Pilar Desa Amboyo Selatan secara gamblang mendeklarasikan kesiapsediaannya dalam mendukung pelaksanaan Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden di tahun 2019, Senin (29/10/18).

Deklarasi tersebut diucapkan bersama oleh Kades Amboyo Selatan Djogi Kelana Amd, Bhabinkamtibmas Polri Brigpol Suyono Hermanto, Babinsa TNI Serka Victor Pampang dan Bapulbaket Polri Brigpol Bayu Friatna serta para perangkat desa Amboyo Selatan.

“Selain kami empat pilar ini, saya berharap para kandidat dan seluruh masyarakat Amboyo Selatan khususnya, juga harus siap mendukung pelaksanaan Pemilu Legialatif dan Pemilu Presiden nanti dengan berpolitik secara santun, bijak dan bermartabat, ” ucap Djogi.

Baca juga  Kapolsek Polsek Mandor Beri Pembinaan Mental Kepada Pelajar Yang  Bermasalah

Munculnya Bapulbaket Polri sebagai pilar tambahan ada suatu hal yang baru. Tujuan keberadaan Bapulbaket ialah sebagai pendeteksi dini dan peringatan dini segala bentuk kerawanan keamanan dalam menunjang pelaksanaan Pileg dan Pilres yang sejuk, aman dan damai.

Baca juga  Personil Polsek Menyuke Polres Landak Bagikan Takjil  Dari Ketua Bhayangkari Ranting Menyuke

” ini adalah desa yang ketiga saya datangi untuk deklarasi, kegiatan ini sangat penting guna menunjang pelaksanaan Pileg dan Pilres tahun 2019 agar berjalan sejuk, aman dan damai, ” ungkap Bayu.

Penulis : Irwanto
Editor: One

Share :

Baca Juga

Polri

Jelang Pilkada, Bhabinkamtibmas Sambangi Tokoh Agama di Desa Binaannya

Polri

Cara Mencegah Gangguan Kamtibmas

Polri

Kapolsek Mandor Mediasikan Kasus Pemagaran Jalan PT. SMS

Polri

Tertib Lalu Lintas Menuju Indonesia Emas, Polres Landak Gelar Operasi Patuh Kapuas 2024

Polri

Kapolsek Menyuke Menghadiri Lighthouse School di Sekolah SMAN 1 Menyuke

Polri

Dengan Protokol 5M Cara Bapak Abas Jauhi Covid-19

Polri

Polsek Sengah Temila Pasang Baliho Tingkatkan Edukasi Masyarakat Pakai Masker

Polri

Bripka Roni Riansyah Patroli Malam Sambangi Warga Ingatkan Selalu Patuhi Prokes 5M
error: Content is protected !!