Home / Pemda Landak

Senin, 12 November 2018 - 18:52 WIB

Pajak Bertutur Di SMA Negeri 1 Ngabang

Pembukaan acara Pajak Bertutur. Pihak sekolah diwakili  Agus Sukayat  dan  Kepala KP2KP Ngabang  Erwin Budi Hermawan. (Foto: Istimewa)

NGABANG – Sabtu (09/11/2018), lalu Durektorat Jendela Pajak secara serentak menyelenggarakan kegiatan Palur (Palak Benutur) di seluruh Indonesia, meliputi kurang lebih 2000 sekolah dan lebih dari 100.000 siswa / mahasiswa, mulai dari Sekolah Dasar sampai dengan perguruan tinggi.

Di Kabupaten Landak, Kegiatan Pajak Bertutur diselenggarakan di SMA Negen 1 Ngabang.

Peserta dari SMA Negeri 1 Ngabang berjumlah 50 orang.

Masing-masing kelas mengirim dua perwakilannya untuk mengikuti acara tersebut.

Baca juga  Bupati Landak Letakkan Batu Pertama Pembangunan Rumah Sakit Pratama

Acara dibuka oleh Agus Sukayat (Waka Humas) selaku Perwakilan sekolah dan  Erwin Budi Hermawan selaku Kepala KP2KP Ngabang.

Pajak bertutur diselenggarakan bertepatan dengan acara Pensi (Pentas Seni) sekolah dalam rangka memperingati hari ulang tahun SMA Negeri 1 Ngabang yang ke 35.

Meski demikian tidak mengurangi semangat dan antusiasme dari para siswa peserta dalam mengikuti materi yang disampaikan oleh pemateri penyuluh.

Erwin Budi Hermawan Kepala KP2KP Ngabang mengatakan Pajak bertutur merupakan bagian dari Program Inklusi Pajak yang dicanangkan oleh DJP untuk menanamkan kesadaran kepada siswa/mahasiswa akan pentingnya pajak bagi pembangunan serta kehidupan sehari hari mereka.

Baca juga  Rakor Pilgub Kalbar dan Pemilu 2019

“Pajak menjadi sumber pendapatan negara yang terbesar untuk membayar pembangunan yang mencapai 85% dari tolal pendapatan negara yang sebesar 1.897 trilyun, ” jelas Erwin.

Erwin menambahkan,  dengan menyadari pentingnya pajak, para siswa/mahasiswa diharapkan naninya dapat menjadi pahlawan pembangunan dengan menjadi wajib pajak yang taat dan patuh.

Penulis: Rilis KP2KP Ngabang.
Editor: One

Share :

Baca Juga

Pemda Landak

Pemilik Ruko, Klarifikasi Terhadap Berita Menyudutkan Dirinya

Pemda Landak

APBDes Tahun 2020 Harus Selesai Sebelum 31 Desember 2019

Pemda Landak

Landak Zona Oranye, Karolin : Acara Pernikahan Maksimal Tamu 100 Orang

Pemda Landak

Penabalan Raja Landak Ke-41, Bupati Karolin : Mari Bersama Membangun Kabupaten Landak

Pemda Landak

Tindaklanjuti Instruksi Mendagri, Bupati Landak Gelar Sosialisasi PPKM

Pemda Landak

Heriadi Hadiri Isra Mi’raj di Hilir Kantor Ngabang

Pemda Landak

Brangkas SMKN 1 Ngabang di Bobol Maling

Pemda Landak

Jelang Idul Fitri, Pemkab Landak Gelar Sidak Pasar Ngabang
error: Content is protected !!