MANDOR – Kanit Sabhara Kepolisian Sektor Mandor Ipda Sudarsum melakukan penggalangan kepada tokoh agama Desa Mandor
Adapun tokoh Agama yang disambungi oleh Kanit Sabhara adalah Bapak ustadz leman warga Desa Mandor.
Hal tersebut di lakukan oleh Kanit Sabhara Polsek Mandor Ipda Sudarsum adalah merupakan
bentuk rasa perhatian, kepedulian dan pendekatan antara Pihak Kepolisian dengan tokoh agama untuk menjalin sinergitas.
Adapun materi yang di sampaikan oleh Kanit Sabhara Polsek Mandor IPDA Sudarsum kepada tokoh agama Desa Mandor Bapak ustadz leman mengajak menjaga situasi kamtibmas agar situasi tetap aman nyaman dan kondusif sehubungan kita memasuki bulan dan tahun politik pemilihan Legislatif dan pemilihan Presiden di tahun 2018.
Ustadz Leman menyambut dan menerima baik kedatangan Kanit Sabhara Kepolisian Sektor Mandor Ipda Sudarsum.
Bapak Ustadz Leman mengucapkan terimakasih atas sambang dan penggalangan yang dilakukan.
“Semoga dengan dilakukannya sambang dan penggalangan, Kepolisian semakin dekat dengan tokoh agama sehingga terjalin hubungan yang baik dan bersinergi, “ujar Ustadz Leman.
Penulis : Irmanudin
Editor: One