Home / Pemda Landak

Kamis, 16 Maret 2023 - 17:56 WIB

Pemkab Landak Gelar Seminar Kesehatan penguatan jejaring Rujukan program nasional, ponek, stunting dan wasting RSUD Landak

LANDAK- Pemerintah Kabupaten Landak melalui RSUD Landak Gelar kegiatan seminar kesehatan penguatan jejaring Rujukan program nasional, ponek, stunting dan wasting RSUD Landak, yang di buka secara langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Landak Vinsensius, S.Sos,.MMA, di aula PUPRPERA Landak, dan di hadiri oleh Kepala Dinas DSP3AKB Kabupaten Landak, Kepala Dinas Pupera Kabupaten Landak, Plt Direktur RSUD Kab.Landak, Ketua Akreditasi RSUD Landak, Dokter Spesialis, Dokter Umum, Bidan dan Tenaga Pelaksana Gizi. Kamis (16/03/23).

Pada kesempatan tersebut Vinsensius menyampikan bahwa RSUD Landak sudah mengikuti penilaian Akreditasi pada Tahun 2019 dan berhasil meraih predikat Paripurna, Selanjutnya pada Bulan September Tahun 2023 RSUD Landak akan mengikuti penilaian Akreditasi ulang.

“Penyelenggaraan Akreditasi Rumah Sakit bertujuan untuk Meningkatkan mutu pelayanan Rumah Sakit, meningkatkan keselamatan pasien Rumah Sakit, Meningkatkan perlindungan bagi pasien, masyarakat, sumber daya manusia Rumah Sakit dan Rumah Sakit sebagai institusi, Mendukung program pemerintah di bidang kesehatan,” ujar Vinsensius.

Baca juga  Kodim Mempawah Bedah Rumah Warga Segedong

Lebih lanjut Vinsensius menyampikan bahwa salah satu fungsi rumah sakit adalah melaksanakan program pemerintah dan mendukung tercapainya target target pembangunan nasional. Pada standar akreditasi ini Program Nasional (Prognas) meliputi Peningkatan kesehatan ibu dan bayi, Penurunan angka kesakitan Tuberkulosis/TBC, Penurunan angka kesakitan HIV/AIDS, Penurunan prevalensi stunting dan wasting, serta Pelayanan Keluarga Berencana Rumah Sakit.

“Merespon perkembangan tersebut hendaknya kita mampu berkompetisi menunjukkan kinerja yang optimal dalam pembangunan kesehatan yang terus berkembang. Pelaksanaan program nasional oleh rumah sakit selaras dengan RPJMD bidang kesehatan Kabupaten Landak dan diharapkan mampu meningkatkan akselerasi pencapaian target RPJMN bidang kesehatan sehingga upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat segera terwujud,” terang Vinsensius.

Baca juga  Kuartal III-2024 DSNG Mencetak Laba Sebesar 868 Milyar Rupiah

Tidak lupa Vinsensius menyampaikan bahwa sangat penting menjadi perhatian bahwa harapan dan tuntutan masyarakat terhadap sosok tenaga kesehatan sangat besar seperti tuntutan profesionalisme, tuntutan kinerja yang berkualitas, dengan output kerja yang memuaskan bagi masyarakat.

“Selain itu, tuntutan untuk lebih inovatif, kreatif dan responsif terhadap berbagai keadaan. Tentunya tuntutan pelayanan prima para pegawai yang ada di lingkungan RSUD Landak untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat sesuai dengan kompetensinya masing-masing harus terus ditingkatkan,” tutup Vinsensius. (R)

Share :

Baca Juga

Pemda Landak

LSM. Dayak Planters Komitmen Majukan Suku Dayak Kalbar

Pemda Landak

Pemkab Landak Gelar Musrenbang RKPD Tahun 2024

Pemda Landak

Pj. Bupati Landak Terima Penyerahan Bantuan dari Kemensos RI untuk Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial

Pemda Landak

DAD Harus Meningkatkan SDM Suku Dayak

Pemda Landak

Awal November 2020, Bupati Landak Lantik 5 Pejabat Administrator

Pemda Landak

Masak Lemang Masal, Dusun Tungkul Terbanyak

Pemda Landak

Pj Bupati Landak Gelar Sidak Pasar & Distributor Barang Pokok Sambut Idul Fitri 1445H

Pemda Landak

Peringati Hari Berkabung Daerah, Jajaran Pemkab Landak Hadiri Upacara di Makam Juang Mandor
error: Content is protected !!