Home / Pemda Landak

Senin, 7 Oktober 2024 - 17:54 WIB

Pj. Bupati Gutmen Buka Pekan HUT ke-25 Pemkab Landak

LANDAK, KALBAR – Pj. Bupati Landak Dr. Gutmen Nainggolan membuka lomba antar ASN di lingkungan Pemkab Landak dalam rangka pekan HUT ke-25 Pemerintah Kabupaten Landak, bertempat di Halaman Kantor Bupati Landak, Senin (07/10/2024).

Dalam arahannya sekaligus membuka kegiatan Pj. Bupati Landak Dr. Gutmen Nainggolan mengatakan bahwa acara lomba antar ASN ini dalam rangka menyongsong pekan HUT ke-25 Pemerintah Kabupaten Landak tahun 2024.

“Setidaknya ada sembilan lomba yang diadakan yang dimulai dari tanggal 7 sampai 15 Oktober 2024,” ungkapnya.

Gutmen mengajak seluruh ASN yang ikut berpartisipasi dalam lomba untuk meriahkan seluruh rangkaian kegiatan dengan penuh suka cita.

Baca juga  Pj. Bupati Gutmen Lantik Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Landak

“Ini hanya lomba, jadikan ini sebagai ajang kegembiraan bukan kompetisi,” ujarnya.

Dirinya menjelaskan bahwa selain ada acara lomba antar ASN nanti pada tanggal 11 juga akan ada jalan sehat dan tanggal 15 ada upacara serta acara makan bersama.

“Karena HUT Pemda Landak tahun ini berbarengan dengan Pilkada maka harus berhati-hati terutama kepada para ASN,” pesan Gutmen.

Terakhir Pj. Bupati berharap pada HUT Pemda Landak ini meski dilaksanakan dengan sederhana tapi tidak menyurutkan semangat, jadi ini sebagai ajang evaluasi serta refleksi bagaimana kontribusi dalam melayani masyarakat.

Baca juga  Pj Bupati Landak Buka Sosialisasi Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting 2023

“25 tahun Pemda Landak banyak prestasi yang kita raih kalau dibandingkan dengan kabupaten lain di Kalbar, tentu ini bisa menjadi motivasi bagi kita semua untuk jadi lebih baik lagi,” tutup Gutmen. (Diskominfo Landak)

Share :

Baca Juga

Pemda Landak

Ini Dia 5 Poin Disampaikan Tim Relawan KADO

Pemda Landak

Kadis Kominfo Landak Hadiri Pelantikan Anggota AMSI Kalbar Periode 2022-2025

Pemda Landak

Pj Bupati Landak Hadiri Pemusnahan Senjata Api Hasil Penyerahan Masyarakat di Kabupaten Landak

Pemda Landak

Pj Bupati Landak Hadiri Penarikan Mahasiswa Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP)-2 Dan Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) IKIP-PGRI Pontianak

Pemda Landak

Pemkab Landak Siapkan Tempat Karantina Mandiri Untuk OTG, PDP Dan Tenaga Medis

Pemda Landak

Staf Ahli Bupati Hadiri Pelantikan Pengurus Majelis GPdI Kabupaten Landak, Kalimantan Barat Periode 2022-2027

Pemda Landak

Pemkab Landak Tingkatkan Kualitas Varietas Padi Lokal

Pemda Landak

Pj. Bupati Landak Buka Musrenbang RKPD Tingkat Kecamatan Kabupaten Landak Tahun 2023
error: Content is protected !!