Home / Pemda Landak

Rabu, 16 Oktober 2024 - 05:38 WIB

HUT ke-25 Pemkab Landak, Pj. Bupati Gutmen : Momen Refleksikan Pembangunan

LANDAK, KALBAR  – Momen peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-25 Pemerintah Kabupaten Landak, Pj. Bupati Landak Gutmen Nainggolan ajak merefleksi apa saja yang telah dicapai.

Hal ini disampaikan Gutmen Nainggolan setelah upacara peringatan HUT ke-25 Pemkab Landak tahun 2024 di Halaman Kantor Bupati Landak, Selasa (15/10/2025).

Menurut Gutmen banyak yang telah dicapai Pemerintah Kabupaten Landak diusianya yang ke-25 tahun ini baik dari pemerataan pembangunan, ekonomi serta peningkatan SDM.

Baca juga  Heriadi Hadiri Acara Buka Puasa Bersama Dan RAPI Berbagi

“Namun pencapaian-pencapaian ini harus terus kita lanjutkan sehingga ke depan upaya pemerataan pembangunan, peningkatan ekonomi serta SDM bisa terwujud,” ungkapnya.

Gutmen juga mengajak seluruh elemen masyarakat yang ada di Kabupaten Landak turut berperan dalam memajukan Kabupaten Landak sesuai dengan perannya masing-masing, karena menurutnya pemerintah tidak bisa bekerja sendiri harus ada kerjasama dan kolaborasi semua pihak.

“Mari masyarakat Kabupaten Landak bersama-sama kita wujudkan Kabupaten Landak yang lebih baik kedepannya sesuai dengan tema ulang tahun ke-25 Pemkab Landak yaitu bersama membangun Landak,” ajak Pj. Bupati.

Baca juga  Partai Gelora: Keberhasilan Penyelengaraan Formula E Membuat Indonesia Semakin Dikenal Dunia

Selain upacara, peringatan HUT ke-25 Pemkab Landak juga diisi dengan penampilan Drum Band IPDN, makan baranje’ dan pameran busana nusantara. (Diskominfo Landak)

Share :

Baca Juga

Pemda Landak

Pj. Bupati Landak Hadiri Acara Natal Bersama Sekaligus Open House Kantor Camat Kuala Behe

Pemda Landak

Bupati Landak Ajak Kapolres Landak Terus Bersama Bersinergi Membangun Landak

Pemda Landak

Pj. Bupati Landak Pimpin Upacara Peringatan HUT ke-79 RI

Pemda Landak

Miliki 4 Daerah Sulit, Bupati Landak ajukan Bantuan BST Dirapel 3 Bulan

Pemda Landak

Antisipasi Kelangkaan Elpiji, Bupati Landak Tetapkan Harga Eceran Tertinggi

Pemda Landak

Sayang Masyarakat,  Polantas Polres Landak Gencar Lakukan Blusukan

Pemda Landak

Pj Bupati Landak Buka Kegiatan Lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Se-Kabupaten Landak

Pemda Landak

Pj Bupati Landak Buka Rakor Bersama Kepala Desa dan Ketua BPD Se-Kabupaten Landak
error: Content is protected !!