Mandor, Landak, Kapolsek Mandor IPTU Yulianus Van Chanel TK menggelar pembinaan Ketahanan Pangan Bagi KWT ( Kelompok Wanita Tani ) di Kecamatan Mandor, pada hari sabtu pagi (19/1/2025).
Kegiatan ini dihadiri juga oleh Kepala BPP Kecamatan Mandor, PPL Kecamatan Mandor serta KWT Sekecamatan Mandor.
Kapolsek menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu Program Polri guna mendukung Program Pemerintahan Pusat dari segi Pertanian guna mendukung salah satu Program Presiden dalam hal Ketahanan Pangan.
“Pembinaan ini dilakukan oleh Kepala BPP agar KWT lebih terampil serta terlatih dalam pelaksanaan kegiatan penanaman, pengaplikasian pupuk, perawatan hingga pemanenan hasil kebun,” ucap Kapolsek.
Selain melakukan pembinaan Kapolsek juga membagikan tanamam perkarangan berupa bibit sayuran, Polibag serta pupuk kepada KWT yang hadir dalam kegiatan pembinaan ini.
“Kami membagikan bibit sayuran, pupuk, Polibag dan ada dana pengganti BBM bagi KWT yang hadir serta kami berharap agar KWT ini dapat membagikan pengetahuan yang di dapat dari Kepala BPP kepada warga lainnya dan melakukan penanaman bibit yang sudah dibagikan sehingga Program Pemerintah ini dapat terlaksana dengan baik,” terang Kapolsek.
Penulis : Alx