Home / Polri

Kamis, 20 Maret 2025 - 11:51 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Menjalin Bersama Tiga Pilar Gelar Mediasi Antar Warga

Menjalin, Landak News – Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Bhabinkamtibmas Polsek Menjalin Polres Landak Polda Kalbar, Bripka H. Riyanto, bersama Kades Bengkawe dan Babinsa Bengkawe (Tiga Pilar) melaksanakan giat problem solving atau mediasi untuk menyelesaikan permasalahan antar warga. Rabu (19/03/25).

Kegiatan yang berlangsung di Kantor Aula Desa Bengkawe Kecamatan Menjalin Kabupaten Landak ini melibatkan kedua belah pihak yang berselisih untuk mencari solusi terbaik secara kekeluargaan. Mediasi tersebut dipimpin langsung oleh Bripka H. Riyanto dengan pendekatan persuasif, disertai arahan dari Babinsa dan Kades Bengkawe.

Baca juga  Operasi Yustisi Polsek Kuala Behe Terhadap Warga Agar Patuh Penererapan Prokes

“Tujuan dari mediasi ini adalah menciptakan kedamaian dan menjaga keharmonisan di tengah masyarakat, agar tidak terjadi konflik yang lebih besar,” ujar Bripka H. Riyanto

Dengan suasana yang kondusif dan penuh kesabaran, kedua belah pihak akhirnya mencapai kesepakatan bersama atas permasalahan yang melibatkan antar warga Desa Bengkawe tersebut.

Kades Bengkawe, Erik Suanto, S.Pd, menyampaikan apresiasi atas peran aktif Tiga Pilar dalam menyelesaikan permasalahan warga. “Pendekatan dialogis seperti ini sangat efektif untuk mencegah potensi konflik di masyarakat,” ungkapnya.

Baca juga  Pengamanan Malam Natal Berjalan Dengan Baik

Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen Polri dalam melayani, melindungi, dan mengayomi masyarakat. Dengan sinergi yang kuat antara Tiga Pilar, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Menjalin tetap aman dan kondusif.

Penulis: Dz

Share :

Baca Juga

Polri

Bhabinkamtibmas Polsek Mandor Menyampaikan Tentang Adaptasi Kebiasaan Baru, Andri Triantoro

Polri

Bhabinkamtibmas Brigadir Dingin Siahaan Lakukan Penggalangan Kepada Satpam PT.CPJF

Polri

Anggota Polsek Air Besar Olah TKP Pencurian Bibit Sawit Di PT. APU Sampoerna Agro

Polri

SPKT Polsek  Ngabang Berikan Pelayanan Pada Masyarakat

Polri

Polres Landak Serahkan Bantuan Sosial PPKM Mikro

Polri

Kecelakaan Motor Vs Motor di Saham, Satu Orang Pengendara Meninggal

Polri

Bagikan Takjil Gratis, Warga Do’akan Polisi

Polri

Kanit Reskrim Mempawah Hulu Lakukan Mediasi Selisih Paham Warga Pahokng
error: Content is protected !!