Nasabah bank sedang menunggu antrian mendapat pelayanan. (Foto: One)
NGABANG, LANDAKNEWS – H – 6 perayaan Idul Fitri 1438 H/2017 M, di Kota Ngabang. Pelayanan bank semakin meningkat. Bahkan cendrung nasabah banyak menarik uangnya guna kebutuhan hari raya.
Pantuan media ini, di Bank Kalbar Cabang Ngabang. Sejak pagi bank kebangaan masyarakat Kabupaten Landak ini sudah dipenuhi nasabah.
Ternyata, Senin (19/06/17), hari ini bertepan pencairan gaji ke 13 baik bagi PNS, maupun pensiunan. Tidak heran bertepan pencairan dana ini bank penuh dan nasabah antri menunggu giliran mendapat pelayanan.
Selain itu, bank ini melayani penukaran uang kecil untuk kebutuhan hari raya Idul Fitri. Dari pecahan uang baru Rp.2.000, Rp.5.000 ,Rp.10.000, Rp.50.000 dan Rp.100.000. (hi74)