Home / Pemda Landak

Senin, 2 April 2018 - 14:04 WIB

Polisi Sahabat Anak, Ini yang dilakukan Kapolres Landak

NGABANG, LANDAKNEWS – Ada pemandangan yang berbeda pada Senin (2/4), pagi. Sekelompok anak anak TK dari Dusun Nahaya Desa Amboyo Selatan didampingi oleh pengasuh dan orang tuanya, tiba – tiba masuk ke halaman Polres Landak.

Wajah ceria terpancar dari gaya anak TK Nahaya tersebut, tidak terlihat kesan cape meskipun harus menempuh perjalanaan sekitar 35 km untuk dapat sampai ke Polres Landak.

Tanpa rasa sungkan dan jauh dari kesan ketakutan, mereka berjalan menyusuri selasar Polres Landak, dan sambil berteriak menyapa dari pintu ke pintu ruang kerja anggota Polres Landak yang sedang menyelesaikan tugas rutin di ruangannya.

Baca juga  Staf Ahli Bupati Landak Buka Sosialisasi Pelaksanaan Program Jamsostek

Puas berjalan mengelilingi Polres, Kapolres Landak AKBP. Bowo Gede Imantio mengajak anak anak tersebut masuk ke ruang Command Center Polres Landak.

Banyak hal yang bisa disampaikan di ruang Comand Center. Kepada mereka dikenalkan tentang rambu rambu lalu lintas, permainan anak anak, atau melihat video lagu anak anak yang bisa disaksikan melalui 4 buah TV besar yang disiapkan di ruang comand center.

Baca juga  Bupati Kukuhkan Anggota Paskibraka Kabupaten Landak

“Ini pembelajaran yang baik buat anak anak, setidaknya mereka tidak perlu merasa takut kepada Polisi dan termotivasi untuk bercita cita setinggi mungkin, ” ungkap Kapolres yang ikut duduk melantai dengan anak anak TK.

Penulis: Sri Harjanto
Editor: One

Share :

Baca Juga

Pemda Landak

Guru Pedalaman Harus Berjuang Melewati Jalan Berlumpur

Pemda Landak

Bupati Landak Dorong Percepatan Pengakuan dan Penetapan Masyarakat Hukum Adat

Pemda Landak

Warga Balai Peluntan Antusias Belanja Pasar Murah

Pemda Landak

Kabupaten Landak Jadi Percontohan Pengembangan Pendidikan Adat Bagi Daerah Lain

Pemda Landak

Penyaluran BLT DD Desa Agak Dilaksanakan Bertahap

Pemda Landak

Pj. Bupati Landak Dampingi Tim TPPS Pusat Intervensi Penurunan Stunting di Posyandu Cemara

Pemda Landak

Karolin Berharap RS Dan Pemda Bantu Regina Kena Kanker Mulut

Pemda Landak

Pj. Sekda Akui, Tim Gabungan Eksekusi Lokasi Jalur SUTT di Amboyo Utara
error: Content is protected !!