Ngabang, Landak News.Id – KPU Kabupaten Landak melaksanakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Landak, Sabtu (02/03/24), di Aula Utama DPRD Kabupaten Landak.
Hadir dalam Rapat Pleno Terbuka, Pj Bupati diwakili Kesbangpol Kabupaten Landak, Ketua DPRD Landak, Kapolres Landak, Ketua Bawaslu Kabupaten Landak bersama anggota, Perwakilan Dandim 1210/Landak, Perwakilan Danyon Armed Ngabang, saksi partai, saksi paslao 01,02 dan 03, dan PPK SE Landak.
Lisanto Ketua KPU kabupaten Landak mengatakan KPU Landak. telah selesai melaksanakan tugasnya berjenjang dari tingkat bawah hingga atas, terakhir hari ini puncaknya.
“Kerja kurang lebih selama 2 tahun dan hari ini puncaknya untuk memilih calon pemimpin, baik pimpinan nasional, maupun pimpinan provinsi maupun tingkat kabupaten kota,” kata Lisanto.
Pria kelahiran 11 Septemberb1985 ini juga mengatakan setelah pelaksanaan pemilihan tanggal 14 Februari 2024, PPK di Kabupaten Landak tepatnya di 13 kecamatan masing masing telah melaksanakan rapat pleno rekapitulasi mulai tanggal 15 Februari 2024 sampai dengan tanggal 2 Maret 2024.
Kumudian jenjangnya diatasnya di KPU Kabupaten Landak pada tanggal 17 Februari sampai 5 Maret 2024.
“Hari ini tanggal 2 – 4 Maret 2024 dilaksakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Landak,” kata mantan alumnus FKIP Untan Pontianak Tahun 2015.
Lisanto juga melaporkan Rekapitulasi ditingkat kecamatan telah mulai dilaksanakan 18 februari sampai 29 februari, dan Lisanto tak lupa menyampaikan apresiasi dan ucapakan terima kasih yang setinggi tingginya diberikan kepada semua pihak yang sudah cinta dengan Kabupaten Landak berkerja dengan sungguh sungguh demi menyukseskan Pemilu dari tahap ke tahapan. Tak lupa kerjasama sinergi yang baik tentu akan sulit kita melakukan semua yang hari ini kita lakukan yang sama. (R)