Home / Nasional

Kamis, 5 September 2024 - 06:53 WIB

Paus Fransiskus Puji Keluarga Beranak Banyak di Indonesia

JAKARTA – Dalam kunjungannya ke Indonesia, Rabu (4/9), Paus Fransiskus berkomentar mengenai keputusan warga di banyak negara yang memilih hewan peliharaan daripada memiliki anak. Dia juga memuji warga Indonesia, karena memiliki keluarga dengan jumlah anak cukup banyak.

“Apa yang memicu konflik akut dan bagaimana ini diselesaikan? Dengan hukum kematian, yaitu dengan membatasi kelahiran, membatasi kekayaan terbesar yang dimiliki suatu negara, yaitu kelahiran. Dan negara Anda, di sisi lain, memiliki keluarga dengan 3, 4, atau 5 anak yang terus bertambah, dan ini tercermin dalam tingkat usia di Indonesia,” kata Paus Fransiskus.

Baca juga  Motor Listrik Sebagai Solusi Alternatif Mengurangi Polusi Suara

Pernyataan itu disampaikan Paus Fransiskus dalam pertemuan dengan Presiden Jokowi dan berbagai tokoh di Istana Negara, Jakarta. “Teruskan, Anda adalah contoh bagi semua orang, bagi semua negara yang mungkin, dan ini mungkin terdengar lucu, keluarga-keluarga ini lebih suka memiliki kucing atau anjing kecil ketimbang anak. Ini tidak benar, bukan?” kata Paus Fransiskus lagi, sambil menengok ke arah Presiden Joko Widodo yang duduk di sebelahnya.

Baca juga  Bagnaia Rebut Podium Pertama MotoGP Portugal, Marquez Out CDE 9 jam yang lalu

Pada Mei tahun ini, di sebuah konferensi di Roma, Paus membuat komentar serupa tentang rumah-rumah yang “tidak kekurangan anjing kecil” tetapi “kekurangan anak-anak.”

Paus akan meninggalkan Indonesia pada Jumat, menuju Papua Nugini, kemudian Timor Timur dan Singapura dan akan menempuh jarak hampir 33.000 kilometer, saat ia kembali ke Roma pada 13 September. [ns/uh]

Sumber: VOAI

Share :

Baca Juga

Nasional

Indonesia, Malaysia Akhiri Sengketa Perbatasan Laut

Nasional

Mungkinkah Hidup Berdampingan dengan Corona?

Nasional

Alasan Mahfud Gugat Balik Rp 5 Miliar: Saya Terusik, Masak Komentar Putusan Pengadilan Melawan Hukum

Nasional

Imigrasi Bali Tangkap Buronan asal China yang Lakukan Penipuan Investasi Bernilai $14 miliar

Nasional

Ini Pengganti Ujian Nasional, Sudah Ada Sejak Era Mendikbud Nadiem Makarim

Nasional

Jenis Baru Narkoba, Namanya Flakka

Nasional

Yusril Klarifikasi Pernyataan Peristiwa 98 Bukan Pelanggaran HAM Berat

Nasional

Jubir Presiden Klaim Jokowi Tidak Antikritik
error: Content is protected !!