Home / Internasional

Minggu, 19 November 2017 - 09:13 WIB

Ahli Teori Konspirasi: Bumi Kiamat Hari Ini, 19 November 2017

Foto penampakan Bumi yang diambil ekspedisi 46 Tim Peake dari European Space Agency (ESA) di Stasiun Luar Angkasa Internasional pada 25 Januari 2016. Foto/REUTERS/NASA/Tim Peake

LONDON, LANDAKNEWS – Ahli teori konspirasi belum berhenti memprediksi hari kiamat dunia, meski sudah berkali-kali tak terbukti. Kali ini, sang peramal memprediksi Bumi akan kiamat pada Minggu, 19 November 2017 atau hari ini.

Penulis teori konspirasi, Terral Croft, meramalkan bahwa hari ini akan terjadi serangkaian gempa apokaliptik yang akan sepenuhnya melenyapkan Bumi dalam 24 jam ke depan. Teorinya mendasarkan pada keyakinan soal munculnya planet Nibiru yang mengantam Bumi.

Ramalam serupa pernah muncul yang menyebut Bumi akan hancur pada 23 September 2017, namun faktanya tak terbukti.

Baca juga  Biden Terima Presiden Kenya di Gedung Putih

“Aktivitas seismik global mencapai puncaknya dalam dua minggu kedua bulan November menuju bulan Desember 2017,” kata Croft kepada Express.co.uk.

”Peristiwa gempa dijadwalkan pada 19 November 2017, saat Bumi melewati matahari relatif terhadap Bintang Hitam (Nibiru),” lanjut Croft.

Croft percaya bahwa serangkaian gempa bumi dan letusan gunung berapi baru-baru ini disebabkan oleh tarikan gravitasi Nibiru saat planet itu bergerak mendekati Bumi.

Tapi, lagi-lagi NASA (National Aeronautics and Space Administration), badan antariksa Amerika Serikat (AS) membantah teori konspirasi itu. Menurut NASA, planet Nibiru yang dikenal sebagai Planet X tidak mungkin ada.

Pada bulan September lalu, NASA pernah menepis rumor Armageddon dari teori konspirasi perihal bahaya planet Nibiru.

Baca juga  Teroris di Marawi Memprovokasi Militer Filipina agar Mengebom Masjid

“Berbagai orang meramalkan bahwa dunia akan berakhir pada 23 September ketika planet lain bertabrakan dengan Bumi. Planet yang dimaksud, Nibiru, tidak ada, jadi tidak akan ada tabrakan,” bunyi pernyataan badan antariksa tersebut.

”Nibiru dan cerita lainnya tentang planet yang bandel adalah tipuan internet,” lanjut NASA.

”Tidak ada dasar faktual untuk klaim ini. Jika Nibiru atau Planet X nyata dan menuju Bumi, para astronom Bumi pasti telah melacaknya setidaknya dalam satu dekade terakhir, dan sekarang akan terlihat dengan mata telanjang,” imbuh NASA.
Oleh: SINDO

Share :

Baca Juga

Internasional

Perubahan Iklim Bikin Gurun Sahara Banjir, Pertama dalam 50 Tahun Terakhir

Internasional

Jelang Penarikan Mundur Pasukan AS, Biden Undang Pemimpin Afghanistan

Internasional

Dosis Tambahan Moderna Efektif Lawan Varian Omicron

Internasional

Segini Modal Asing yang Keluar dari RI Setelah Trump Menang Pilpres AS

Internasional

Blinken Sampaikan Terima Kasih atas Dukungan Indonesia pada Proposal Gencatan Senjata

Internasional

Studi Baru: Perokok Berisiko Lebih Tinggi Dirawat Inap dan Meninggal Karena COVID-19

Internasional

Infeksi COVID-19 Melonjak, Korsel di Ambang ‘Lockdown’ Besar-Besaran

Internasional

Kontingen Pramuka Indonesia Aman
error: Content is protected !!