Home / Parlementaria

Kamis, 16 Januari 2025 - 23:06 WIB

DPRD Landak Gelar Rapat Paripurna Pengesahan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025-2030

LANDAK, KALBAR – DPRD Kabupaten Landak menggelar rapat paripurna ke-3 masa persidangan II Tahun 2025 untuk mengumumkan dan mengusulkan pengesahan pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati Landak terpilih periode 2025-2030. Rapat berlangsung di ruang rapat utama DPRD Landak, Kamis (16/01/25).

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Landak, Herculanus Heriadi, SE., MH., didampingi Wakil Ketua DPRD Minadinata, SH., Sekretaris DPRD Nikolaus, SH., serta dihadiri anggota DPRD, Forkopimda, KPU, Bawaslu Kabupaten Landak, dan Wakil Bupati terpilih Erani, ST., MT.

Baca juga  Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Putus Penyebaran Covid-19

Ketua DPRD Landak Herculanus Heriadi menyampaikan bahwa KPU Landak telah menetapkan hasil Pilkada 2024 melalui Keputusan Nomor 7 Tahun 2025 pada 9 Januari 2025.

Dalam keputusan tersebut, pasangan dr. Karolin Margret Natasa, MH., dan Erani, ST., MT., ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih dengan perolehan suara sah sebanyak 122.922 suara atau 54,44 persen.

Baca juga  Unit Tipidter Sat Reskrim Cek Di SPBU Untuk Antisipasi Kecurangan Pengisian BBM Jelang Lebaran

DPRD Landak akan segera mengusulkan pengesahan pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati Landak kepada Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur Kalimantan Barat.

Ketua DPRD berharap proses ini berjalan lancar sesuai prosedur yang berlaku. (R)

Share :

Baca Juga

Parlementaria

Ketua Komisi C DPRD Landak Menghadiri Kegiatan Open Defecation Free Tahun 2023

Parlementaria

Ketua DPRD Landak Beserta Istri Ny. Heliwati Heri Saman Mengikuti Senam SKJ 88 Bersama Forkopimda Kab. Landak di Lapangan Makoramil 1201-11/Ngabang

Parlementaria

Fraksi-fraksi DPRD Landak Sampaikan Pandangan Umum Terhadap Raperda Persetujuan Bangunan Gedung

Parlementaria

Sambut Sepeda Kalbar Cycling Marathon 2021, Margareta: Olahraga Sangat Penting, Untuk Menambah Imun Tubuh

Parlementaria

Ketua DPRD Landak Mengunjungi Korban Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) SMPN 1 Sengah Temila di RSUD Landak.

Parlementaria

Bupati Landak Sampaikan Jawaban Atas Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD Terhadap RAPBD Tahun 2022

Parlementaria

Musrenbang Tingkat Kecamatan, Anggota DPRD Landak Dapil 2 Kunjungan Di Kecamatan Sengah Temila

Parlementaria

Ketua DPRD Landak Menghadiri Upacara Bendera Peringatan HUT ke-67 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2024
error: Content is protected !!