Home / Kab Landak

Rabu, 25 September 2024 - 12:45 WIB

Hadirkan LO Paslon Bupati dan Wakil Bupati Landak serta Panwaslu Kecamatan, Bawaslu Landak sosialisasikan Penyelesaian Sengketa Pemilihan Tahun 2024

NGABANG, LANDAKNEWS.ID – Rapat sosialisasi dilaksanakan di Sekretariat Bawaslu Landak, Selasa (24/09/24), dibuka secara resmi oleh Ketua Bawaslu Landak Barto Agato Dirgo.

Diketahui pasca penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Landak, Munggu (22/09/24) selama tiga hari yaitu tanggal 23-25/9 Bawaslu Landak membuka loket penerimaan permohonan penyelesaian sengketa pemilihan. Penyelesaian sengketa yang berkaitan dengan objek gugatan SK/BA yang dikeluarkan oleh KPU Landak.

Baca juga  Sekda Landak Resmikan Kantor Cabang Pembantu Kuala Behe KSP CU Semarong

“Namun sampai dengan hari kedua kemarin belum ada permohonan gugatan dari peserta pemilihan yang masuk, kita tetap menunggu sampai hari terakhir Rabun (25/09/24),”  ujar Lomon Anggota Bawaslu Landak, Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa dalam paparannya.

Selanjutnya disampaikan Lomon, Panwaslu Kecamatan diberikan kewenangan untuk menyelesaikan sengketa antar peserta pemilihan di tingkat kecamatan. Dengan adanya mandat dari Bawaslu Kabupaten secara hukum Panwaslu Kecamatan memiliki kewenangan yang sah.

Baca juga  Memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 78, Karolin Buka Senam Lansia Desa Hilir Tengah

SK Mandat diserahkan kepada Anggota Panwaslu Kecamatan disaksikan Ketua/Anggota Bawaslu Landak dan LO Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Landak nomor urut 1 dan nomor urut 2. (R)

Share :

Baca Juga

Kab Landak

Relawan Kemanusiaan Serahkan BantunAninnaya Azzahara

Kab Landak

Karolin Dukung PPA Maranatha Menjalin, Untuk Kemajuan Anak-anak Landak

Kab Landak

IWO Landak Dan Dispemdes Agendakan Giat Peningkatan Kapasitas Kades Serta Staf Dalam Rangka Keterbukaan Informasi Publik

Kab Landak

Kajari Landak Tutup Lomba MTQ

Kab Landak

Polres Landak, Kemenag Landak dan PCNU Landak: Gelar Sejuta Vaksinsi Booster Massal

Kab Landak

Kadis DPPKP Kabupaten Landak Lakukan Penutupan PL I Taruna Polteknik Ahli Usaha Perikanan Kampus Bogor di P2MKP Babanto

Kab Landak

Panen Ikan Lele dan Temu Lapang Praktek Akhir Pemberdayaan Masyarakat Pembudidaya Dengan Penerapan CBIB Untuk Meningkatkan Produksi Ikan Lele di Kecamatan Ngabang Kabupaten Landak

Kab Landak

Hadiri Pelantikan Timanggong Desa Angkaras, Karolin Jelaskan Perda Kelembagaan Adat
error: Content is protected !!